ANALISIS DAN IMPLIKASI HUKUM ATAS PUTUSAN MAHKAMAH KONSTITUSI NOMOR 91/PUU-XVIII/2020 TERKAIT UNDANG-UNDANG CIPTA KERJA

Data Buku

Judul Buku      : ANALISIS DAN IMPLIKASI HUKUM ATAS PUTUSAN MAHKAMAH KONSTITUSI NOMOR 91/PUU-XVIII/2020 TERKAIT UNDANG-UNDANG CIPTA KERJA

Penulis            : Widhya Mahendra Putra, S.H. M.H., Isyawal Djambek, S.E., M.B.A., Perdana Agus Ramadhan, S.E

Editor              : –

Penerbit           : Pustaka Amma Alamia

Cetakan           : 1

Tahun Terbit   : 2023

Ukuran            : 21 x 14,8 cm

Halaman          : 204

ISBN               : –

Harga              : –

Deskripsi Buku

Polemik atas konsep omnibus law, mulai muncul ketika ada wacana untuk menyederhanakan puluhan dari regulasi-regulasi ke dalam satu undang-undang yang khusus. Konsep ini ternyata tidak hanya sekedar menjadi rencana namun juga coba diwujudkan ke dalam draft undang-undang yang pertama kali menerapkan konsep omnibus law di Indonesia yakni Undang-Undang Cipta Kerja (UU Cipta Kerja). UU Cipta Kerja merupakan gambaran kebutuhan dan sekaligus dinamika regulasi dan legislatif dalam lingkup ketatanegaraan di Indonesia. Regulasi yang berbelit-belit dan tumpang tindih mendorong perlu dilakukannya reformasi regulasi dalam bentuk omnibus law ini.