Keluarga Samara Digital

Data Buku

Judul Buku      : Keluarga Samara Digital

Penulis            : Dra. Hj. Tatik Rahayu Ningsih M.Sos.I.; Dr. H. Iskandar Zulkarnaini; M.H., H. Waldy Mahbuba, S. Ag.; M. Sy, Hj. Istuti Ningsih, S. Sos, M.Kom.I.; Nurhadi, S.Sos.I., M.H.; H. Hamdun, M.H., Ph. D; H.Mirza Pahlepi, S. Ag., M.H.I;  H. Yamin Hasis., Lc., M.Ag., dan Fidelia Kirana, S.E., M.M.

Editor              : Nurhadi, S.Sos.I., M.H.

Penerbit         : Pustaka Amma Alamia

Cetakan           : 1

Tahun Terbit   : 2023

Ukuran            : 21 x 14,8 cm

Halaman          : xii + 172 hlm.

ISBN               : 978-623-8156-15-3

Harga              : Rp 80.000,-

 

Sinopsis

Buku “Keluarga Samara Digital,” hadir sebagai sebuah panduan berharga untuk semua individu yang sedang mempertimbangkan atau sudah berada dalam ikatan pernikahan. Pernikahan adalah salah satu fase terpenting dalam kehidupan kita, sebuah perjalanan yang dijalani oleh dua jiwa yang berbeda namun bersatu dalam ikatan cinta dan komitmen. Tujuan utama pernikahan dalam Islam adalah untuk menciptakan keluarga yang sakinah, mawaddah, wa rahmah (tenang, penuh kasih sayang, dan penuh berkah), sebagaimana firman Allah dalam Al-Quran Surat Ar-Rum ayat 21.

Kami berusaha dalam buku ini menyajikan panduan komprehensif yang mencakup berbagai aspek pernikahan, mulai dari persiapan masa pemuda hingga perjalanan menuju keluarga sakinah mawaddah warahmah. Buku ini juga menyajikan secara detail mengenai persiapan fisik dan mental, pemahaman terhadap hak dan kewajiban suami-istri, hingga tips praktis untuk menjaga keharmonisan dalam rumah tangga. Kami percaya bahwa dengan pemahaman yang mendalam tentang ajaran Islam, serta komunikasi yang baik antara pasangan suami-istri, setiap pernikahan dapat menjadi landasan kokoh bagi keluarga yang bahagia di dunia dan hingga ke akhirat.

Buku ini disusun berdasarkan referensi Al-Quran, Hadis, dan berbagai literatur Islam yang dapat diandalkan. Kami juga berharap agar buku ini dapat menjadi sumber inspirasi dan pedoman bagi semua pembaca, baik mereka yang telah menikah maupun yang sedang mempersiapkan diri untuk memasuki bahtera pernikahan.